Sabtu, 23 Maret 2019

ASUS VivoBook Pro F570 dan Tiga Raksasa

(Foto:www.tek.id)

Manakala ada dua raksasa membuka jalanmu, siap menghalau siapa dan apa saja yang mengganggu atau merintangimu pergi ke suatu tujuan. Maka dirimu tidak perlu resah dan khawatir melakukan perjalanan dan pekerjaan saat memakai  laptop, yang sudah menanamkan dua raksasa prosesor di dalamnya.
Produsen laptop kelas dunia Asus berinovasi menanamkan dua raksasa GPU (Graphics Processing Unit) dari AMD dan Nvidia di ASUS VivoBook Pro F570. Maka berbagai macam hambatan yang membuat lelet laptopmu akan dilibas habis oleh dua raksasa tersebut.
Tidak akan ada kata-kata lambat, lemot, lelet atau low batt, baterai cepat habis. Sebab dengan kemampuan serta pengalaman dari dua  produsen raksasa  dalam hal memproduksi prosesor  grafis, kartu grafis dan yang lainnya. Persaingan AMD dan Nvidia dapat diredam oleh Asus bahkan menjadikan kedua raksasa itu bekerjasama guna meningkatkan performa laptop keluaran ASUS.

(Foto:www.tek.id)
Asus menempatkan prosesor AMD Ryzen 5 atau Ryzen 7 dengan prosesor grafis Nvidia GeForce GTX 1050 dalam laptop ASUS VivoBook Pro F570ZD.
Raksasa pertama, AMD Ryzen 5 atau Ryzen 7 memiliki kemampuan menghemat daya tahan baterai sampai 58 persen. Bayangkan sampai setengahnya dari penggunaan sebelumnya dengan kata lain jika sohib sedang asyik nonton film atau ngegame. Atau sedang asyik kerja maka memiliki durasi yag lebih lama. Dengan kata lain waktu hidup laptopmu, yang diproduksi ASUS lebih lama dua kali dari biasanya.
Belum lagi performanya, yang dapat meningkatkan performa tiga kali lebih cepat dibanding generasi-generasi GPU sebelumnya. So, tidak heran jika laptop ASUS VivoBook Pro F570ZD dapat memenuhi aneka pekerjaan penggunanya yang bersifat multitasking. Dapat dilakukan dimana dan kapan saja.

(Foto:www.amd-id.com)
(Foto:www.amd-id.com)
Raksasa pertama di dalam  ASUS VivoBook Pro F570ZD mampu mendukung aktivitas laptop saat dirimu merasa penat dengan pekerjaan. Butuh hiburan atau musik karena laptop ini mampu melakukan streaming film, musik bahkan saat utak-utik atau ngedit foto hingga 1080 megapixels. Belum lagi dengan kemampuan mendukung game-game seru.
Mau main Rise of Tomb Rider atau Resident Evil bersama raksasa. Eh, teman dekat maksudnya. Atau nonton film bersama gebetan sambil ngemil kacang kulit atau snack lainnya. Semuanya oke, karena AMD Ryzen 5 atau Ryzen 7menjaga kenikmatan kalian saat streaming YouTube dan menyimak layar laptop ASUS.
Jika tiba-tiba aliran listrik mati dan lampu padam. Jangan khawatir,  ASUS VivoBook Pro F570ZD masih mampu bertahan karena hemat daya. Berapa lama nonton film atau ngegame? Biasanya dua jam khan? Semuanya akan dilibas oleh dua raksasa di dalamnya. Dua jam belum ada apa-apanya. Untuk mendukukung daya tahan baterai, notebook atau laptop ini ditemani dengan baterai 48 Wh 3 cell.

(Foto:www.amd-id.com)
Raksasa kedua, NVIDIA kemampuanya saling bahu membahu dengan AMD. Maka cukup mengherankan jika ASUS dapat mengendalikan kedua raksasa tersebut ke dalam satu laptop. Seri Ge Force adalah salah satu produk yang terkenal keluaran NVIDIA, yang akrab untuk program permainan di PC .

(Foto:blogspot.nvidia.com)
ASUS  menanamkan NVIDIA GeForce GTX 1050 di VivoBook Pro F570ZD, yang biasa untuk PC di tanamkan di laptop. Woi.......ASUS benar - benar memanjakan gamers patut dapat acungan jempol. Sehingga menikmati segala bentuk permainan yang dimainkan di laptopnya tanpa aneka gangguan.
Kartu grafis NVIDIA game meningkatkan kecepatan membuat konsumsi daya untuk kebutuhan graphics card powernya rendah hanya 75 watt. Tidak sedikit yang mengakui jika kartu grafis 3 D ini dinilai paling hemat  dengan kinerja yang cukup.
Bahkan menurut hasil  uji suhu FurMark, NVIDIA GeForce GTX 1050 maksimum yang dikeluarkan hanya mencapai 56 derajat celcius dan stabil di 54 derajat celcius. Jauh lebih rendah dibandingkan yang lain yang mencapai suhu diatas angka 70 derajat celcius.

(Foto:www.thenextweb.com)
Disamping itu NVIDIA membawa fitur PhysX yang memberikan pengalaman gaming atau ngegame menjadi lebih halus. Sehingga membuat nyaman dirimu dalam memainkan setiap game yang menjadi kesukaan atau pilihan.
Dengan kehadiran  NVIDIA GeForce GTX 1050 memberi kesan lingkungan game  serta fitur-fiturnya lebih dalam. Seperti adanya ledakan disertai dengan reruntuhan dan debu. Gerakan yang terasa lebih hidup. Kehadiran asap atau kabut di sekitar obyek yang bergerak menjadi lebih mendukung keasyikan dalam gaming. Dan tampilan yang lebih natural serta efek yang luar biasa , yang membuat betah ngegame.

(Foto:www.tek.id)
ASUS VivoBook Pro F570 versi AMD Ryzen 7menyediakan storage atau penyimpanan kecepatan tinggi yakni SSD M.2 SATA3 berkapasitas 256 GB, yang dilengkapi harddisk kapasitas ekstra 1 TB. Sementara untuk versi Rzyen 5, ASUS VivoBook Pro F570 dilengkapi oleh harddisk 1 TB. Tinggal pilihan, yang jelas  tidak mengurangi keasyikan ngegame.

Spesifikasi ASUS VivoBook Pro F570:
CPU                            AMD Ryzen™ 5 2500U Mobile Processor (4C/8T, 6MB cache, up to 3.6GHz)
AMD Ryzen™ 7 2700U Mobile Processor (4C/8T, 6MB cache, up to 3.8GHz)
Operating System   Windows 10 Home 64-bit
Memory                    8GB DDR4 2400MHz SDRAM (onboard) with SO-DIMM socket up to 16GB
Storage                      SATA 1TB 5400RPM 2.5' HDD
SATA 1TB 5400RPM 2.5' HDD + SATA3 256G M.2 SSD
Display                      15.6” Full HD 1920x1080p 16:9, Anti-glare, ultra slim 200nits with 45% NTSC
Graphics  Integrated AMD Radeon Vega 8 / AMD Radeon RX Vega 10 Graphics
Nvidia GeForce GTX 1050 with 4GB GDDR5 VRAM
Input/Output           1x Type-C USB3.1 port, 1x USB 3.1, 2x USB 2.0, 1x audio combo jack, 1x HDMI, 1x MicroSD Card Reader, 1x RJ-45 LAN
Camera                      HD Web Camera
Connectivity             Dual-band 802.11ac Wi-Fi, Bluetooth 4.2
Audio                         ASUS SonicMaster stereo audio system with surround-sound, Array microphone with Cortana voice-recognition support
Battery                      3 - Cell 48 Wh Battery
Dimension                37.4 x 25.6 x 2.19 cm (WxDxH)
Weight                      1.96 kg with battery
Colors                        Reaper Black with Lightening Blue edges
Warranty                  2 tahun garansi global

Dengan kemampuan yang dimiliki ASUS VivoBook Pro F570 sangat mendukung kerja multitasking. Kecepatan dan ketajaman pengguna ASUS ini. Maka tidak heran jika raksasa ketiga akan betah bergaul dengan kedua raksasa yang ada di dalam ASUS VivoBook Pro F570. Raksasa ketiga ?

(Foto:www.tek.id)

Raksasa ketiga, mereka yang mengendalikan semua teknologi. Mengendalikan atau menggunakan laptop atau notebook ASUS VivoBook Pro F570. So, sebagai raksasa jangan lupa untuk  bijak menggunakan teknologi, manfaatkan ketrampilan serta pengetahuan untuk kemajuan dan kebaikan bersama. Ada waktunya bermain dan ada waktunya untuk bekerja atau belajar. Salam raksasa.

(Foto: Asus)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Itsmy blog

 It's my mine